PENYEBAB dan CARA MENGATASI RAMBUT RONTOK

PENYEBAB dan CARA MENGATASI RAMBUT RONTOK
Rambut rontok kerap terjadi, hingga penipisan rambutpun datang. Hal demikian sungguh tidak di inginkan. Apalagi anda seorang yang memperhatikan dengan penampilan. Jumlah penderita rambut rontok tiap tahunnya meningkat. Penyebab terjadi kasus tersebut kurangnya perawatan atau perhatian lebih pada kesehatan. Rambut rontok bisa di derita banyak umur, baik orang dewasa, remaja, bahkan anak-anak kerap terjadi.
Sebelum masalah tersebut terjadi pada anda, maka haruslah mengetahui penyebab rambut rontok.
PENYEBAB RAMBUT RONTOK
1.      Makanan
Anda punya kegemaran makan makanan yang panas atau makanan yang ekstra pedas? Kalau iya bisa jadi itu merupakan salah satu pemicu rambut anda menjadi rontok. Pada saat anda makan makanan yang ekstra pedas pasti keringetan kan, terlebih pada bagian kepala. Keringat yang berlebih pada daerah kepala membuat rambut menjadi lepek, hal ini tentu mudah sekali menyebabkan kerontokan pada rambut.
Terkadang makanan pedas dan berminyak, memberikan rasa yang lebih nikmat dari makanan biasa-biasa saja. Tapi, perlu anda ketahui bahwa dari makanan tersebut adalah awal munculnya penyakit pada tubuh. Salah satunya kulit kepala akan kelebihan minyak, dan mengakibatkan rambut menjadi rontok atau akan bertambah masalah seperti munculnya ketombe.
2.      Pengobatan
Bahan kimia, memang umum mempunyai efek samping yang banyak. Dan ada juga dari berbagai banyak obat, yang ternyata efeknya bisa merontokkan rambut. Tapi, jika obat yang di gunakan selesai maka rontok pun berhenti.
Ada beberapa jenis pengobatan yang menyebabkan rambut rontok sangat banyak, misalnya pada pasien kanker yang sedang menjalani kemoterapi. Pada pasien kemoterapi rambut akan rontok sangat banyak karena pada pasien kemoterapi, semua sel ditekan pertumbuhannya untuk menekan pertumbuhan kanker. Begitu pula dengan sel rambut.
3.      Hamil
Penampilan wanita hamil, akan lebih buruk dari wanita yang biasa saja. Hal demikian bisa dipengaruhi karena telogen effluvium yang bisa membuat rambut menjadi rontok. Masalah ini biasanya akan muncul setelah 3 bulan setelah melahirkan.
4.      Stress
Stress ternyata juga bisa menyebabkan kerontokan rambut. Saat anda sedang stress rambut akan lebih banyak yang rontok dari pada saat – saat anda tidak stress.
CARA MENGATASI RAMBUT RONTOK
1.      Telur
Protein tinggi yang terdapat di dalam telur, bisa kita manfaatkan sebagai obat mengatasi rambut rontok.
Cara membuat:
Cara membuat ramuan ini cukup mudah, telur putih yang sudah di pisahkan dengan kuningnya taruh di sebuah wadah. Setelah itu kocok hingga berbusa,  gunakan putih telur yang sudah di kocok tadi untuk masker rambut. Usapkan merata dari akar hingga ujung. Sambil di usap pijat lembut kulit kepala sobat, setelah itu tutup rambut menggunakan shower cap atau penutup rambut yang biasa sobat gunakan saat mandi. Tunggu 5 sampai 10 menit kemudian bilas hingga bersih sampai bau amis dari telur menghilang.
2.      Menggunakan Lidah Buaya
Lidah  buaya berfungsi membuat rambut menjadi subur dan tebal. Cara menggunakan masker lidah buaya anda cukup mencuci bersih lidah buaya, setelah itu patahkan bagian tengah dan pencet sampai keluar lendirnya. Lendir tersebut anda usapkan pada rambut dari akar hingga ujung. Sambil di usap anda bisa memijit mijit kulit kepala, diamkan sekitar 15 menit dan yang terakhir anda bilas dengan air hingga bersih. 
3.      Menggunakan Madu
Madu mempunyai khasiat yang sangat banyak,  madu juga bisa di gunakan sebagai cara mengatasi rambut rontok secara alami. Cara menggunakan madu sebagai masker rambut adalah dengan mengoleskan madu di rambut sampai merata, lakukan juga pijatan lembut pada kulit kepala. Diamkan selama 10 menit. Yang terakhir bilas dengan air bersih. Jika hal ini sobat lakukan secara rutin maka rambut akan sehat dan berkilau.
4.      Pijat Kulit Kepala
Seringlah melakukan pijitan pada kulit kepala anda, dengan melakukan dengan santai dan lebih terasa nyaman. Karena dengan melakukan hal tersebut dapat membuat proses sirkulasi pada bagian rambut anda menjadi lanjar dan baik. Saat pemijatan bisa juga anda menggunakan minyak yang sudah terpecaya.
5.      Kurangi Mengingat Rambut
Jika anda suka mengingat rambut, maka hal tersebut adalah bagian dari penyebabnya. Maka sekarang cobalah untuk mengurangi mengikat rambut. Tetapi jika anda ingin tetap mengikat rambut anda bisa melakukan hal demikian dengan alasan tidak terlalu kencang mengikatnya.
#MerawatRambut #RambutRontok #CaraMengatasi















Cargo Jakarta Cepat & Murah Express

Tidak ada komentar:

Posting Komentar